Komunikasi dengan Pelanggan dan Kolega dari berbagai latar belakang

Apakah kamu pernah mengunjungi sebuah objek wisata? Lalu, pernahkah kalian memperhatikan karyawan yang berkomunikasi dengan pelanggan maupun koleganya disana? Apakah terdapat perbedaan cara berkomunikasi? Hal inilah yang kan kita pelajari 

Teknik Berkomunikasi

1. Unsur komunikasi

  1. Pengiriman pesan
  2. Pesan yang dikirim
  3. Cara mengirim pesan
  4. Penerima pesan
  5. Timbal balik
Berwisata merupakan suatu kegiatan berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain untuk berlibur dan menikmati suasana lalu kembali lagi ke daerah asal.  Pada dasarnya dalam hal pariwisata mengandung beberapa unsur:
1. Wisatawan
2. Interaksi beragam kegiatan dengan beragam tujuan
3. Interaksi yang terjalin antara wisatwan dengan penyedia jasa.

Interaksi antarwisatawan dengan berbagai latar belakang dan budaya yang berbeda, maka menyebabkan terjadinya interaksi kultural dan lintas budaya

 2. Asal Kata "Komunikasi"

Proses pengiriman pesan terhadap penerima dengan saling pengertian

Komponen yang terlibat dalam proses komunikasi antara lain : Pesan (sender), Pesan yang dikirimkan (Message), Bagaimana pesan tersebut disampaikan ( delivery channer / media), dan umpan balik atau balasan (feedback) yang diharapkan.  mungkin dpaat disimpulkan "Who say What to Whom in what Channel."

Alur Komunikasi

Komunikasi dilakukan ileh pihak yang memberitahukan (komunikator) kepada pihak yang menerima (komunikan). komunikasi efektif terjadi apabila suatu pesan yang ingin disampaikan atau diberitahukan komunikator dapat diterima dengan baik atau sama oleh komunikan, sehingga tidak terjadi salah persepsi. pengirim atau sender  mengirimkan pesan kepada seorang komunikan dengan cara menggunakan media tertentu. Unsur-unsur yang sangat berpengaruh dalam komunikasi karena merupakan awal atau sumber terjadinya suatu komunikasi sebagai ebrikut:

  1. Komunikan atau penerima atau receiver yang menerima pesan dari komunikator, kemudian memahami mengartikan dan akhirnya memberi respon
  2. Media yaitu sarana yang digunakan untuk meneruskan pesan komunikasi, biasanya berupa ucapan, gambar, tulisan, bahasa formal, bahasa tubuh, dan sandi
  3. Pesan yaitu isi komunikasi yang disampaikan oleh komunikator kepada komunikan
  4. Respon yaitu efek komunikasi sebagai respon yang diberikan ata penerima pesan.

 Hal yang harus diperhatikan dalam berkomunikasi khususnya komunikasi formal:

  1. Percaya diri atau self konfidence
  2. Tulus atau sincerity
  3. Kesungguhan atau seriousness
  4. Ramah atau friendship
  5. Berorientasi pada kebenaran atau truth
  6. Ketenangan atau poise
  7. Mau mendengarkan dengan baik atau good listener

 Karakteristik komunikasi

  1. Komunikasi satu arah yaitu komunikasi yang melibatkan satu pesan tertulis yang disampaikan pada orang lain. Contoh buku, naskah, bukti pembayaran
  2. Komunikasi 2 arah atau timbal balik komunikasi yang melibatkan 2 orang berkomunikasi misal debat, ceramah

Perbedaan 2 metode ini terletak pada proses persiapanya, intensitas, dan kejadian. Komunikasi satu arah memungkinkan suatu perencaan yang benar-benar matang serta penyusunan yang sistematis dan jelas, sedangkan komunikasi dua arah yang kurang memerlukan informasi yang detail atau rinci cukup dengan garis besarnya saja.

Fungsi Komunikasi

  1. Fungsi komunikasi ekspresif yaitu pesan non verbal yang memungkinkan dapat dilakukan sejauh komunikasi tersebut menjadi sebuah instrumen untuk menyampaikan ekspresi atau perasaan (emosi kita)
  2. Fungsi komunikasi ritual ialah komunikasi yang diwujudkan dengan ritual pengucapan kata-kata dan perilaku simbolis dalam komunitas tertentu saat pelaksanaan
  3. suatu upacara.
  4. Fungsi komunikasi sosial ini yang dinamakan eksistensi diri. Eksistensi kita akan terlihat ketika kita berkomunikasi untuk menunjukan bahwa kita itu ada. Komunikasi sangat penting untuk membangun konsep diri, aktualisasi diri, kelangsungan hidup untuk memperoleh kebahagiaan, terhindar dari tekanan atau permasalahan.
  5. Fungsi komunikasi instrumental  ialah komunikasi yang bertujuan untuk menggerakan tindakan, memberikan informasi, membimbing, dan mendorong perubahan sikap.

 Macam-macam komunikasi

  1. Menurut penyampaiannya

1.       Komunikasi lisan adalah komunikasi yang dilakukan secara tatap muka langsung atau lisan tanpa dibatasi atau jarak.  2 dasar komunikasi lisan:

Komunikasi non-verbal (mengirimkan tanda,simbol, ekspresi wajah)

Komunikasi verbal penyampaian menggunakan bahasa atau kata-kata.

2.       Komunikasi tertulis yaitu dalam bentuk tulisan yang diinformasikan secara singkat, jelas dan biasanya berupa naskah drama, gambar, dan foto. Perlu diperhatikan maksud, resiko, aman, mudah dimengerti dan tujuan komunikasi.

 Komunikasi menurut ruang lingkup

  1. Komunikasi Internal yaitu komunikasi di ruang lingkup dalam organisasi ataupun perusahaan saja. Tiga macam komunikasi internal:

a.       Komunikasi horisontal terjadi antara anggota staff dengan anggota staff yang sifatnya tidak formal tetapi komunikasi ini tidak terjadi didalam situasi kerja

b.      Komuniasi vertikal yang terjadi dari pimpinan ke staff atau sebaliknya, seperti perintah, teguran, pujian dan sebagainya

c.       Komunikasi diagonal adalah komunikasi yang terjadi antara pimpinan atau pegawai lain, juga komunikasi yang terjadi antar orang yang mempunyai kedudukan tidak sama dan pada posisi tidak sejalur vertikal

2. Komunikasi Eksternal ialah komunikasi yang terjadi antara pimpinan perusahaan dengan audience di luar organisasi. Komunikasi dengan pihak luar dapat terbentuk:

a.       Eksposisi , pameran, promosi dan publikasi

b.      Konferensi pers

c.       Siaran televisi, radio, dan sebagainya

d.      Bakti sosial dan pengabdian terhadap masyarakat

 

  1. Komunikasi menurut perilaku
    1. Komunikasi non-informal

Komunikasi semi formal yang dilakukan dalam organisasi, jika membahas tugas organisai maka akan berkomunikasi formal dan sebaliknya

    1. Komunikasi formal

Komunikasi menggunakan bahas baku dan formal terjadi di dalam organisasi membahas suatu kepentingan organisasi

    1. Komunikasi Informal

Komunikasi yang dilakukan tidak resmi, artinya tidak menggunakan bahasa formal.

  1. Komunikasi menurut aliran informasi
    1. Komunikasi satu arah komunikasi dari satu pihak saja biasa terjadi dalam keadaan darurat
    2. Komunikasi dua arah komunikasi secara timbal balik
    3. Komunikasi keatas terjadi antara bawahan dan atasan
    4. Komunikasi kebawah  dari atasan ke bawahan
    5. Komunikasi kesamping sesame karyawan sejawat

  1.  Komunikasi menurut jumlah

a.       Komunikasi kelompok komunikasi yang terjadi dalam suatu kelompok

b.      Komunikasi perorangan komunikasi antar individu dengan sifat pribadi

 Tingkatan komunikasi

  1. Komunikasi Intrapribadi
  2. Komunikasi Antarpribadi
  3. Komunikasi dalam kelompok
  4. Komunikasi antarkelompok/asosiasi
  5. Komunikasi Organisasi
  6. Komunikasi dengan masyarakat secara luas

 Komunikasi dan karakteristik budaya

         Komunikasi antarbudaya adalah komunikasi antara orang-orang yang berbeda kebudayaan, misalnya antar suku bangsa, antaretnik, ras, dan kelas social

         Komunikasi antarbudaya adalah komunikasi yang terjadi antara pengirim pesan dan penerima pesan yang latar belakang kebudayaannya berbeda.

         Komunikasi antarbudaya adalah komunikasi ang ditekankan pada perbedaan latarbelakang kebudayaan yang memengaruhi perikaku komunikasi para peserta.

Unsur Sosial Budaya

  1. Sistem keyakinan, nilai sikap
  2. Pandangan hidup tentang dunia
  3. Organisasi sosial

 

This materi's will continou next time

Don't give up and stay healthy

💗 thanks for reading :)

Tinggalkan pertanyaan di kolom komentar


Comments

Popular posts from this blog

STAGING

Komunikasi dengan Pelanggan dan Kolega dari Berbagai Latar Belakang

Club Bunga Butik Hotel and Resort Kota Wisata Batu